Lower Clash, band yang telah terbentuk sejak tahun 2014, kembali membuat gebrakan dengan merilis mini album (EP) pertama mereka yang bertajuk “KacaW”. Album ini menjadi bukti perjalanan satu dekade mereka dalam dunia musik, penuh semangat dan dorongan untuk terus berkarya. Dalam mini album ini, mereka mengusung tema kehidupan, cinta, ekonomi, politik, dan kekacauan, yang lahir dari proses kreatif yang matang dan pengalaman bertahun-tahun. Proses rekaman mini album “KacaW” dilakukan secara mandiri oleh para anggota band dengan dukungan dari teman-teman setia mereka. Meskipun dihadapi dengan berbagai kendala selama enam bulan proses rekaman berlangsung, namun masukan dari teman-teman dan semangat kolektif berhasil melahirkan empat lagu unik dalam mini album ini.
Lower Clash mempertahankan formasi inti mereka dengan Agam (gitar dan vokal), Mahfuzh (gitar), Faisal (bass), dan Hannung (drum dan vokal), serta dibantu oleh teman-teman seperti Ega Bayu dan Bagus saat tampil live. Kesolidan tim ini memungkinkan mereka bertahan selama satu dekade. Mini album ini terdiri dari empat lagu yang memiliki cerita dan makna masing-masing. Lagu pertama “Jalang” mencerminkan tentang keberanian hidup tanpa peduli aturan sosial, sementara lagu kedua “Insane Love” menceritakan tentang patah hati dan kekuatan dalam menghadapi rasa sakit.
“KacaW”, lagu yang juga menjadi judul dari album ini, menggambarkan kompleksitas kehidupan seorang pemuda yang dirundung oleh berbagai aspek kehidupan. Lagu terakhir “Home”, mengisahkan tentang kerinduan akan tanah kelahiran yang selalu menanti kepulangan seseorang. Dengan tetap setia pada genre rock dan punk yang menjadi ciri khas mereka, Lower Clash berhasil menunjukkan konsistensi dan perjalanan panjang mereka dalam industri musik.
Album “KacaW” dirilis pada 22 Januari 2025 di berbagai platform musik digital. Bagi Lower Clash, merilis album ini bukan hanya sekedar memenuhi ekspektasi pendengar, namun juga sebagai bentuk melunasi hutang mereka terhadap perjalanan kreatif selama ini. Meskipun tidak mengetahui dampak yang akan ditimbulkan oleh mini album ini, Lower Clash berharap karya mereka dapat dirasakan dan dirayakan bersama. Dengan konsistensi dan semangat yang mereka miliki, Lower Clash mengajak semua orang untuk merayakan perjalanan mereka dengan mini album “KacaW”.