Band rock Distorax kembali mencuri perhatian dengan merilis single terbaru mereka yang berjudul “Favorite Secret”. Lagu ini menggambarkan sisi gelap dan kompleks dari perselingkuhan, terinspirasi dari pengalaman pribadi beberapa anggota band dan fenomena sosial yang sering terjadi.
“Favorite Secret” tidak menggambarkan perselingkuhan sebagai sesuatu yang disesali, melainkan sebagai sumber gairah yang memabukkan yang disembunyikan dengan cermat. Berdasarkan liriknya, lagu ini bercerita tentang seseorang yang menyembunyikan selingkuhannya dengan penuh cinta dan bahkan rela berbohong tentang hubungan mereka untuk melancarkan tindakannya.
Dengan elemen musik yang tegas dan berani, seperti petikan tajam senar gitar, vokal tinggi, melodi yang dingin, hentakan drum kuat, dan ritme bass manis, lagu ini berhasil menciptakan suasana yang membangkitkan emosi pendengar. Nuansa lagu diperkuat oleh artwork visual yang menunjukkan emosi yang terjebak di antara realitas dan mimpi dalam hubungan rahasia.
Distorax, band rock yang dibentuk di Jakarta Selatan pada tahun 2022, terdiri dari empat anggota yang bekerja sama menciptakan lagu dengan perhatian pada setiap detail. Dengan single “Favorite Secret” ini, Distorax menunjukkan eksplorasi emosi dan perkembangan musikal mereka sebagai band. Lagu ini juga menjadi bukti keberanian band untuk menyampaikan narasi yang jarang terdengar dalam musik mainstream, yang memperkuat posisi mereka sebagai salah satu band rock yang patut diperhitungkan di industri musik Indonesia.