9 Resep Mi Ayam Kuah dan Goreng yang Lebih Sehat untuk Dibuat Sendiri di Rumah

Mi ayam adalah salah satu makanan jalanan yang paling populer di Indonesia. Makanan ini menjadi pilihan favorit ketika berkumpul dengan teman atau keluarga. Setiap daerah di Indonesia memiliki resep mi ayam yang khas dalam penyajiannya, baik dari segi bumbu maupun topping.

Biasanya, mi ayam disajikan dengan mi yang lembut, ayam berbumbu sebagai topping, dan kuah kaldu yang gurih. Namun, variasi dari hidangan ini tidak berhenti di situ. Selain versi kuah yang sudah dikenal luas, kini mi ayam juga hadir dalam versi goreng yang tidak kalah lezat. Mi ayam goreng menggabungkan mi dengan bumbu dan disajikan tanpa kuah.

Dengan bahan-bahan yang mudah didapat dan sederhana, resep mi ayam dapat dibuat di rumah, baik versi kuah klasik maupun goreng. Dengan membuat mi ayam sendiri di rumah, hidangan ini dapat menjadi pilihan yang lebih sehat karena bahan-bahannya dapat disesuaikan dengan kebutuhan nutrisi tubuh dan selera. Berikut adalah resep mi ayam yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Jumat (4/10/2024).